Kantor Desa Lukup Sabun Tengah Hangus Dilahap Si Jago Merah

BACA JUGA

HARIE.ID, TAKENGON | Kebakaran yang terjadi di Aceh Tengah hanguskan kantor desa Lukup Sabun Tengah, Kecamatan Kute Panang, Selasa 19 Desember 2023.

Kejadian itu berlangsung sekira pukul 13.04 WIB. BPBD Aceh Tengah turunkan sebanyak 2 unit mobil pemadam kebakaran serta 1 unit Fire Zeep.

“Yang hangus terbakar kantor Reje Lukup Sabun Tengah, imbas nya menasah terbakar di bagian plafon nya,” kata Kalak BPBD Aceh Tengah, Andalika menjawab Harie.id.

Menurut nya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Api berhasil dipadamkan tak lama berselang dari kebakaran tersebut.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam insiden na’as ini,” ujar Andalika.

Lebih lanjut kata dia, sumber utama dari kejadian ini belum diketahui pasti. Ia menyebut akan di lakukan penyelidikan oleh pihak Kepolisian.

“Ini akan didalami oleh pihak Kepolisian, kita belum mengetahui secara pasti penyebab dari kebakaran tersebut,” demikian Andalika.

[ ARINOS ]

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI