Malam ini, Komisi A Lakukan Rekapitulasi Nilai Fit and Propertest Panwaslih Aceh Tengah 

56
SHARES
310
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON | Sekretaris Komisi A DPRK, Januar Efendi pimpin rapat pleno penetapan calon anggota Panwaslih Aceh Tengah pasca Walkout nya Ketua Komisi A, Fauzan bersama Wakil Ketua, Susilawati serta Samsuddin dan Tarmina.

Januar Efendi bersama, Muchsin Hasan, Nurhidayah, Hamdan dan Abadi Ayus ambil alih pleno tersebut dan akan menyurati pihak Kepolisian melalui Pimpinan DPRK untuk mengembalikan kotak suara penilaian 15 calon anggota Panwaslih.

Janur Efendi mengatakan, musyawarah mufakat tersebut jika tidak ada keputusan, maka harus dilakukan voting suara terbanyak.

BACA JUGA

“Atas dasar itu, kami mengambil alih rapat pleno tersebut, karena Ketua Komisi A, bersama Wakil dan dua anggota lainnya Walkout,” kata Januar Efendi, Rabu 08 Mei 2024.

Rapat tersebut turut dihadiri Kabag Hukum dan Humas, Firmansyah mewakili Sekwan dan jajaran untuk menyimpulkan proses rekapitulasi fit and proper test penilaian akan dilakukan pukul 20.00 WIB.

Ia menyebut, lima nama Panwaslih Aceh Tengah yang akan diumumkan itu bersifat mendesak.

“Tidak ada unsur menghambat, hasil pleno kami serahkan ke publik sehingga publik nanti bisa melihat dan menilai langsung,” kata Januar Efendi didampingi, Muchsin Hasan, Abadi Ayus, Nurhidayah dan Hamdan.

Ia tidak menginginkan Panwaslih Aceh Tengah diambil alih oleh Panwaslih Aceh jika tidak dalam waktu dekat ditetapkan. “Kami tidak menginginkan itu, ini sifatnya mendesak,” demikian Fendi.

[ ARINOS ]

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI