Sekwan Matangkan Persiapan Pelantikan Anggota DPRK Aceh Tengah

22
SHARES
120
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON | Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRK Aceh Tengah, Windi Darsa, memimpin langsung rapat teknis persiapan pelaksanaan rapat paripurna pengambilan sumpah Anggota DPRK Aceh Tengah hasil Pemilu 2024.

Rapat tersebut berlangsung di ruang Sekwan, dihadiri Kadis Perhubungan, Kabag Prokopim, Kadis Kesehatan dan Polres Aceh Tengah, Senin 5 Agustus 2024.

Rapat ini membahas berbagai aspek terkait pengamanan acara pelantikan. Direncanakan sebanyak 200 personel dari Polres Aceh Tengah akan dikerahkan untuk menjaga keamanan.

BACA JUGA

Selain itu, Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) akan menugaskan 70 personel tambahan. Polres Aceh Tengah bertanggung jawab merumuskan pola pengamanan yang efektif.

Selain pengamanan, rapat juga membahas pengaturan lalu lintas dan parkir.

Dinas Perhubungan bersama Satlantas Polres Aceh Tengah akan merumuskan pengaturan lalu lintas dan parkir dengan alternatif tempat parkir meliputi lapangan Setdakab, GOS, lapangan Musara Alun, dan jalan protokol di sekitar gedung DPRK.

Dinas Kesehatan juga berperan penting dalam acara ini dengan menyiapkan klinik Pemda sebagai Medical Centre.

“Selain itu, mereka akan menugaskan dua orang dokter, empat perawat, dan menyediakan dua unit ambulans yang akan disiagakan di depan Ops Room Setdakab dan di samping ruang sidang DPRK,” kata Windi Darsa.

Untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan parkir kendaraan pada hari pelantikan, akan dilakukan himbauan penertiban terhadap pedagang di sekitar area gedung DPRK.

“Setiap undangan wajib membawa undangan resmi untuk akses keluar masuk gedung DPRK. Panitia acara wajib dilengkapi dengan badge kepanitiaan,” tambah Windi.

Selain itu, selama pelantikan, Gedung GOS dan Gedung Pendari akan ditutup sementara. “Pemda tidak akan menerbitkan izin penggunaan GOS dan Gedung Pendari pada tanggal 26 Agustus 2024,” jelas Windi Darsa.

[ ARINOS ]

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI