Dihadapan Puluhan Wartawan, Windi Darsa Minta Maaf

38
SHARES
210
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON | Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRK Aceh Tengah, Windi Darsa menyampaikan permohonan maaf secara terbuka di hadapan puluhan wartawan dalam momen ngopi barengan dengan Ketua Dewan, Fitriana Mugie, Kamis 05 September 2024.

Permohonan maaf tersebut terkait dengan insiden pelarangan wartawan untuk meliput langsung prosesi pelantikan 30 anggota DPRK Aceh Tengah pada 26 Agustus 2024.

“Saya mohon maaf dari hati yang paling dalam atas kejadian tersebut. Ini hanya kesalahpahaman dan miss komunikasi, dan saya benar-benar tidak bermaksud menghalangi tugas rekan-rekan wartawan,” ungkap Windi Darsa dalam pertemuan itu.

BACA JUGA

Aksi protes pun sempat dilakukan oleh para wartawan yang merasa dihalang-halangi dalam menjalankan profesinya.

Mereka bahkan mendesak agar Sekwan dicopot dari jabatannya karena dianggap telah menzalimi profesi jurnalis dengan membatasi akses peliputan pada momen penting tersebut.

Menanggapi desakan tersebut, Windi Darsa kembali menegaskan bahwa kejadian ini murni akibat miskomunikasi dan bukan merupakan upaya untuk menghalangi pers. Ia juga berkomitmen agar kejadian serupa tidak akan terulang lagi di masa depan.

“Saya pastikan hal ini tidak akan terulang di kemudian hari, dan kami akan memperbaiki sistem komunikasi agar tidak ada kesalahpahaman lagi,” tambahnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat meredakan ketegangan dan memperbaiki hubungan antara pihak Sekretariat DPRK dan wartawan di Aceh Tengah.

[ ARINOS ]

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI