HARIE.ID, TAKENGON | Kebakaran menghanguskan sebuah rumah di Dusun Bandar Karya, Kampung Bergang, Kecamatan Ketol, Minggu 22 September 2024.
Api yang melalap habis satu unit rumah milik, Rosmani (50) diduga berasal dari korsleting listrik.
Musibah ini terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari tadi, saat kebakaran terjadi, pemilik rumah tengah tidak berada di tempat.
Kepala BPBD Aceh Tengah, Andalika menyebut, rumah berkonstruksi semi permanen tersebut dilaporkan habis terbakar beserta seluruh isinya.
“Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” kata Andalika lewat sambungan WhatsApp.
Namun, kata dia, ada kekhawatiran terkait respon penanganan kebakaran.
BPBD Aceh Tengah tidak sempat mengirimkan bantuan pemadaman karena tidak menerima informasi dari aparatur atau masyarakat setempat.
“Informasi mengenai kebakaran baru diterima BPBD sekitar pukul 09.00 WIB pada hari yang sama, saat api sudah berhasil dipadamkan oleh warga sekitar,” katanya.
“Kami tidak mendapat laporan segera dari warga ataupun aparatur desa terkait kebakaran ini. Ketika informasi sampai ke kami, api sudah berhasil dipadamkan oleh masyarakat,” timpal Andalika.
Musibah ini menyisakan keprihatinan di tengah masyarakat setempat, terutama terkait minimnya komunikasi dan kurangnya sistem informasi darurat yang tepat waktu.
Dengan cuaca kering yang masih berlangsung, kebakaran seperti ini menjadi ancaman serius bagi pemukiman di wilayah tersebut.
Masyarakat diminta untuk lebih waspada dan segera melaporkan jika terjadi insiden serupa untuk menghindari keterlambatan dalam penanganan.
[ ARINOS ]