HAMAS Tanya Tentang Trend Anak Sekolah Diluar Takengon, Begini Jawaban Shabela 

27
SHARES
151
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON | Haili Yoga dan Muchsin Hasan melontarkan pertanyaan tentang trend masyarakat Aceh Tengah lebih memilih pendidikan untuk anak-anaknya di luar Kabupaten.

Hal itu disampaikan dalam debat publik yang digelar KIP Aceh Tengah, di Ballroom Parkside Petro Gayo Hotel, Selasa 12 November 2024.

Paslon Shabela Abubakar dan Eka Saputra menjawab, keduanya akan meyakinkan masyarakat, terutama orang tua untuk yakin bahwa kualitas pendidikan di Aceh Tengah juga sangat bagus.

BACA JUGA

Poin kedua yang akan dilakukan adalah membenahi mutu dan kualitas pendidikan yang ada di Kabupaten berhawa sejuk itu.

“Selain itu, kualitas gedungnya harus menjadi perhatian,” kata Shabela Abubakar.

“Selanjutnya, tentang bagaimana pendidikan umum dan agama bisa setara. Kita tidak memandang lagi oh ini pendidikan agama ini pendidikan umum,” jelas Shabela Abubakar.

Masa ia menjabat sebagai Bupati Aceh Tengah saat itu, pihak nya pernah ingin bersubsidi ke salah satu Madrasah Ibtidaiyah Negeri, namun dilarang oleh Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi.

“Kami sudah mulai. Yakinkan bahwa kita pun hebat bersama sede,” demikian kata Shabela Abubakar.

[ ARINOS ]

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI