HARIE.ID, TAKENGON | Kabar duka menyelimuti masyarakat Aceh Tengah setelah seorang warga, Rizki, dilaporkan meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datu Beru Takengon.
Rizki disebut sempat muntah darah sebanyak empat kali sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhirnya pada Senin 09 Desember 2023 lalu.
Kabar ini memicu spekulasi publik bahwa almarhum diduga belum mendapat penanganan medis yang maksimal.
Ketua DPRK Aceh Tengah, Fitriana Mugie merespons isu ini dengan menyatakan, pihaknya akan memanggil manajemen RSUD untuk meminta klarifikasi.
“Terkait hal ini, kami akan bicarakan dengan pihak yang bersangkutan. Apakah kejadian ini merupakan bentuk kelalaian atau masalah teknis lainnya, harus ada penjelasan resmi dari pihak rumah sakit,” kata Fitriana, Minggu 15 Desember 2024.
“Ini menyangkut nyawa manusia, sehingga tidak bisa dianggap remeh,” timpalnya.
Sebagai wakil rakyat, DPRK Aceh Tengah menegaskan akan menindaklanjuti kasus ini sesuai dengan fungsi pengawasan legislatif.
“Kami menerima aspirasi masyarakat yang mempertanyakan standar pelayanan kesehatan di RSUD Datu Beru. Ini menjadi tanggung jawab kami untuk memastikan bahwa pelayanan kesehatan di Aceh Tengah memenuhi standar dan tidak merugikan masyarakat,” tambahnya.
Peristiwa ini memunculkan kritik dari berbagai kalangan tentang kualitas pelayanan RSUD Datu Beru yang selama ini dinilai menjadi rumah sakit rujukan utama di Aceh Tengah.
Kasus Rizki ini bukan hanya sekadar soal kematian, tetapi menjadi refleksi besar tentang pentingnya kesigapan dalam layanan medis.
Publik berharap, kasus ini menjadi momentum bagi DPRK dan pemerintah untuk mendorong perbaikan nyata dalam sistem kesehatan di Aceh Tengah.
“Dalam waktu dekat akan kami bahas mendetail dengan manajemen RSUD Datu Beru Takengon,” demikian kata Fitriana Mugie.
Sementara itu, pihak RSUD Datu Beru belum memberikan pernyataan resmi terkait dugaan ini. Namun, insiden ini memunculkan pertanyaan serius tentang manajemen rumah sakit dan kesiapan fasilitas kesehatan dalam menghadapi kasus darurat.
[ REL ]