Satu Unit Rumah Hangus Terbakar di Paya Tumpi Baru, Diduga Akibat Korsleting Listrik 

22
SHARES
122
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON | Sebuah rumah berkonstruksi kayu milik Boy Abimayu (53) di Kampung Paya Tumpi Baru, Kecamatan Kebayakan, dilalap api pada Senin 06 Januari 2025 sekitar pukul 21.00 WIB.

Kepala BPBD Aceh Tengah, Andalika mengatakan, kebakaran tersebut menghanguskan sebagian besar bangunan serta isinya, meskipun pemilik bersama warga setempat sempat menyelamatkan beberapa barang berharga, termasuk dokumen penting seperti ijazah.

Pihak BPBD begitu menerima informasi kebakaran segera mengerahkan armada pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

BACA JUGA

“Armada Damkar yang diterjunkan berhasil mengendalikan api sehingga tidak menghanguskan seluruh bangunan,” jelasnya.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian material cukup besar mengingat rumah tersebut sebagian besar terbuat dari kayu.

“Berdasarkan informasi awal, sumber api diduga berasal dari korsleting listrik, namun kita tunggu hasil penyelidikan dari pihak kepolisian,” pungkas Andalika.

| ARINOS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI