Sadikin Arisko Bantah Tudingan Kongres Askab PSSI Aceh Tengah Tidak Demokratis

60
SHARES
334
VIEWS

HARIE.ID, TAKENGON  | Panitia Banding Pemilihan Kongres ASKAB PSSI Aceh Tengah, Sadikin Arisko, membantah tudingan proses pemilihan kepengurusan PSSI di Kabupaten itu tidak demokratis.

Ia menegaskan, seluruh tahapan kongres telah dijalankan sesuai prosedur yang diatur oleh PSSI dan diawasi langsung oleh Asprov PSSI Aceh.

Menurut Sadikin, audiensi yang digelar di kantor DPRK Aceh Tengah baru-baru ini tidak sepenuhnya murni berasal dari aspirasi klub sepak bola.

BACA JUGA

Ia mencurigai adanya intervensi dari salah satu oknum anggota DPRK Aceh Tengah yang diduga memiliki kepentingan tertentu dalam proses pemilihan tersebut.

Tahapan kongres menurut mereka sudah berjalan sesuai regulasi PSSI.

“Pernyataan dari perwakilan klub Anugerah Sebaya, Ibrahim, yang menyebut panitia tidak independen dan tidak demokratis, itu sangat tidak benar. Semua aturan yang kami jalankan berasal dari Asprov PSSI Aceh,” ujar Sadikin, Jum’at 21 Februari 2025.

Ia juga membantah klaim panitia kurang memberikan informasi kepada klub peserta.

Menurutnya, semua tahapan telah dipublikasikan secara lengkap dalam pemberitaan yang tayang pada 16 Februari 2025.

Bahkan, panitia telah beberapa kali bertemu dengan Ibrahim dan kelompoknya untuk memberikan penjelasan terkait prosedur kongres.

Lebih lanjut, Sadikin menduga aksi Ibrahim dan rekan-rekannya didukung oleh seorang anggota DPRK Aceh Tengah yang memiliki ambisi menjadi Ketua ASKAB PSSI Aceh Tengah.

Dugaan ini didasarkan pada pertemuan yang terjadi pada 17 Februari malam, di mana Ketua Komisi Pemilihan (KP) Agus Muliara disebut-sebut dipanggil ke kediaman anggota DPRK tersebut, dengan kehadiran Ibrahim dan kelompoknya.

“Kami sebagai panitia tidak pernah melarang siapa pun untuk mendaftar sebagai calon ketua ASKAB, asalkan memenuhi syarat yang telah ditetapkan. Namun, yang kami lihat justru Ibrahim cs lebih banyak membuat kegaduhan dibandingkan berupaya memenuhi persyaratan pendaftaran,” tegas Sadikin.

Ia berharap , berharap semua pihak dapat menghormati aturan yang berlaku dan tidak mencoba memperkeruh suasana menjelang kongres.

Ia juga mengingatkan, pemilihan kepengurusan ASKAB PSSI Aceh Tengah harus berjalan sesuai regulasi demi kemajuan sepak bola di daerah tersebut.

| REL

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI