HARIE.ID, TAKENGON | Vitrianie Muchsin Hasan, istri Wakil Bupati Aceh Tengah, melakukan kunjungan ke Pesantren Ma’qamama Mahmuda, Selasa 25 Februari 2025.
Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta memberikan motivasi kepada santriwati dalam menyambut bulan suci Ramadan.
Acara yang berlangsung di Masjid Dr. Mahmud Ibrahim ini diikuti oleh santriwati dan para ustadzah dari Pesantren Modern Ma’qamama Mahmuda.
Dalam kesempatan tersebut, Vitrianie menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai keislaman, mempererat ukhuwah, serta meningkatkan kualitas ibadah selama bulan Ramadan.
“Bulan Ramadan adalah momentum bagi kita untuk memperkuat iman dan takwa, serta membangun kebersamaan dalam bingkai ukhuwah islamiyah. Kamil berharap para santriwati dapat memanfaatkan bulan yang penuh berkah ini untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah,” ujarnya.
Selain memberikan motivasi, Vitrianie juga berdialog dengan para santriwati dan ustazah mengenai berbagai hal, termasuk pentingnya membangun disiplin diri, semangat belajar, serta peran perempuan dalam membangun masyarakat yang lebih baik.
“Bulan Ramadan kesempatan kita untuk semakin meningkatkan kualitas ibadah dan kebersamaan di lingkungan pesantren,” demikian kata Vitrianie.
Terpisah, pengasuh Pesantren Ma’qamama Mahmuda, Raudah, menyampaikan apresiasi atas kunjungan dan perhatian yang diberikan oleh Vitrianie Muchsin Hasan.
Menurutnya, dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, sangat berarti bagi perkembangan pendidikan dan pembinaan karakter santriwati.
“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas kehadiran Ibu Vitrianie. Ini menjadi motivasi bagi kami semua, terutama bagi para santriwati, untuk lebih bersemangat dalam menuntut ilmu dan mengamalkan ajaran Islam,” pungkas Raudah.
| REL