HARIE.ID, TAKENGON | Darah yang didonorkan PJ Bupati Aceh Tengah, Teuku Mirzuan, MT saat momen Hari Pers Nasional (HPN) dan HUT ke-78 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) telah di salurkan ke RSUD Datu Beru Takengon.
Darah tersebut mengalir di tubuh pasien Hafilan, umur 62 tahun di ruang Kepies.
“Sore tadi kita sudah serahkan ke pasien di ruang Kepies, dia adalah masyarakat Kecamatan Bebesen,” kata Ketua DPC Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (Patelki) Aceh Tengah, dr Nomi, Jum’at 09 Februari 2024.
Kata dr Nomi, pasien tersebut didiagnosa tumor Pankreas atau gangguan kesehatan berupa adanya pertumbuhan sel yang tidak terkendali pada jaringan pankreas.
“Pasien sudah dirujuk ke RSU Zainal Abidin, Banda Aceh,” katanya sembari menyebut, keluarga pasien mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati Aceh Tengah, Teuku Mirzuan MT.
[ ARINOS ]