HARIE.ID, TAKENGON | Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh (SIRA) secara resmi menetapkan dukungan penuh untuk pasangan Shabela dan Eka dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Keputusan ini diambil setelah melalui proses internal yang matang dan disahkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai SIRA.
Menurut Korwil Partai SIRA wilayah II, Alwin, keputusan untuk mendukung Shabela didasarkan pada rekam jejak kepemimpinannya yang telah teruji selama lima tahun terakhir
“Pak Shabela telah menunjukkan kapasitas dan kualitasnya sebagai pemimpin yang tangguh. Dalam masa kepemimpinannya, banyak mimpi besar yang berhasil diwujudkan. Ini yang membuat kami yakin bahwa beliau adalah sosok pemimpin sejati,” kata Alwin, Selasa 27 Agustus 2024 di kediaman Shabela.
Ia menambahkan bahwa Shabela telah berhasil membuktikan kemampuan dalam mengatasi berbagai tantangan, termasuk ketika pandemi Covid-19 melanda.
“Selama masa sulit melanda seluruh dunia, Pak Shabela tidak mengurangi insentif perangkat desa, meskipun daerah lain terpaksa melakukan pemotongan. Ini menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan perangkat desa,” katanya.
Selain itu, Alwin juga menambahkan, meski di situasi krisis, Shabela mampu membawa Aceh Tengah tetap stabil dan berkembang.
“Ini bukan hal yang mudah. Di saat daerah lain terpuruk akibat Pandemi, Aceh Tengah mampu bertahan dan bahkan terus maju di bawah kepemimpinan beliau. Inilah yang kami sebut sebagai kepemimpinan tangguh,” tegas Alwin.
“Ketika kita berbicara tentang Shabela, tidak ada lagi pertanyaan tentang siapa dia dan dari mana asalnya. Kalau kita lihat yang lain masih ada yang bertanya,” timpalnya.
Dengan segala pertimbangan tersebut, Partai SIRA menyatakan siap memenangkan pasangan Shabela dan Eka dalam Pilkada 2024.
“Ini adalah masa emas yang akan kita raih bersama. Kami berkomitmen untuk bekerja keras memenangkan pasangan ini dan memastikan Aceh Tengah terus maju di bawah kepemimpinan Shabela Abubakar dan Eka Saputra atau jargon Sede,” pungkas Alwin.
Diketahui, selain Partai Gerindra dan PBB, pasangan Shabela dan Eka juga diapit oleh Partai SIRA dan Partai Aceh.
[ ARINOS ]