HARIE.ID, TAKENGON | Spesialis bedah saraf, dr. T. Akmal Kausar, M.Ked (Neurosurgery), Sp.BS mulai bergabung dengan menajemen RSUD Datu Beru Takengon.
Dokter khusus yang bertugas mendiagnosis dan mengobati penyakit yang berkaitan dengan sistem saraf, termasuk otak, otot, saraf tepi, dan saraf tulang belakang ini mulai bekerja (kontrak) terhitung awal Januari 2024 ini.
Jadwal praktek yang dilakukan adalah hari Senin, Selasa dan hari Rabu.
Hal tersebut dikatakan oleh Direktur RSUD Datu Beru Takengon, dr. H. Gusnarwin, Sp.B, kata dia, dr saraf itu bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
“Mulai bekerja di Aceh, sudah kita ajukan ke BPJS baru di akui awal Januari, tadi sudah mulai melakukan operasi,” kata Gusnarwin.
Untuk pelayanan bedah saraf ini meliputi pasien – pasien struk, pendarahan di otak, sehingga tidak lagi perlu di rujuk ke Banda Aceh.
“Selami ini di rujuk ke Banda Aceh, bedah saraf memang tidak pernah ada di RSUD Datu Beru,” timpal Gusnarwin.
Kehadiran T Akmal Kausar ini akan mewarnai penanganan pasien khusus saraf. Ditambah lagi, dalam waktu dekat, dr urologi akan bergabung dengan RSUD tipe paripurna itu.
Spesialis bidang kedokteran yang fokus pada diagnosis dan pengobatan penyakit saluran kemih, baik pria maupun wanita dalam waktu dekat akan menyelesaikan studinya.
“Dalam waktu dekat dokter urologi akan bergabung dengan kita, mudah – mudahan, pelayanan prima kepada masyarakat dapat kita berikan, apalagi semua spesialis nya sudah lengkap,” demikian Gusnarwin.
[ ARINOS ]